Jumlah Investor Baru Pasar Saham Indonesia Terus Bertumbuh Signifikan, Sinyal IHSG Melaju Cetak Rekor Tertinggi Baru

Pertumbuhan jumlah investor baru pasar saham rutin terjadi selama 4 tahun terakhir. Berdasarkan data yang dirilis Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), peningkatan jumlah investor baru disetiap tahunnya bertumbuh dengan nilai rata-rata sebesar 50,74%. Dengan rincian tahun 2020 meningkat 53,47%, tahun 2021 meningkat 103,6%, tahun 2022 meningkat 28,64%, dan tahun 2023 meningkat 17,26%.

TahunJumlah InvestorPresentase Peningkatan
2020169526853,47
20213451513103,6
2022443993328,64
2023522557117,26

Peningkatan yang terjadi pada jumlah investor pasar saham Indonesia mengindikasikan adanya presepsi positif bagi para investor terhadap potensi yang ada di pasar saham Indonesia. Kondisi pertumbuhan ekonomi di Indonesia yang stabil menjadi salah satu katalis positif bagi investor, dapat dilihat pada pergerakan IHSG yang positif selama beberapa tahun terakhir berpotensi mencetak rekor tertinggi baru dan  membuat pasar saham Indonesia menarik untuk dilirik investor.

Exit mobile version